SELAMAT TINGGAL PANDEMI
Pasar dalam sejarah Nusantara adalah tempat bertemunya kebutuhan manusia. Berbicara soal kebutuhan manusia, ekonomi “hanya” menjadi salah satunya. Masih ada kebutuhan-kebutuhan lain, di antaranya kebutuhan tentang wawasan/pengetahuan, hubungan sosial/silaturahmi, yang juga meliputi kebutuhan perjodohan agar tumbuh generasi berikutnya dan lestari. Pasar juga menjadi area distribusi informasi dan publikasi regulasi Pamong suatu wilayah/daerah, dari tingkat RT hingga negara yang efektif. Selanjutnya, masih banyak fungsi pasar yang bermanfaat untuk kehidupan manusia dan semestanya. Hal tersebut memantik gagasan untuk menggelar Pasar Rebon.
Pasar Rebon adalah etalase bersama bagi produk atau jasa–termasuk keterampilan, keahlian, dan hobi, dari segala bidang yang dibutuhkan oleh manusia. Agenda ini direncanakan akan digelar rutin setiap bulannya. Mengambil waktu pada hari Rabu di minggu pertama, Pasar Rebon diharapkan mampu dinikmati oleh semua kalangan.
Pamong Pasar Rebon membuka ruang diskusi selebar-lebarnya bagi siapa saja yang memiliki gagasan konstruktif, agar pasar ini dapat berkembang secara bertahap ke arah yang positif dari sisi aspek manfaat, keragaman produk barang atau jasa yang ditampilkan, hingga luasan jangkauan pasar. Hal tersebut bukanlah sebuah kebaruan, apabila ditilisik lebih dalam, begitulah pola dari pasar Nusantara berkembang, dimulai dari hal kecil yang dievaluasi terus-menerus, untuk memaksimalkan potensi yang sudah ada maupun yang akan diupayakan.
Siapa pun boleh andil dalam agenda ini. Membeli atau menjual produk barang maupun jasa, baik baru maupun bekas pada lapak-lapak yang tersedia, dan keuntungan dari transaksi tersebut bisa didapat saat itu juga. Selanjutnya, menghadiri atau bahkan berbagi pengalaman dalam bentuk workshop keahlian atau keterampilan, mempresentasikan penemuan, memperkenalkan kegiatan komunitas atau pun hobi, hingga unjuk kebolehan pada panggung pentas seni. Kepada siapa pun yang ikut andil berpartisipasi, sangat disarankan untuk membawa materi promosi bisa dalam bentuk kartu nama, stiker, flyer, atau semacamnya agar memberikan kemudahan akses kontak bagi siapa pun yang membutuhkan di kemudian hari —agar potensi transaksi dapat berlangsung secara berkesinambungan diluar pelaksanaan Pasar Rebon.
Terdekat, Pasar Rebon akan digelar pada hari Rabu, 2 Pebruari 2022, di Pujasera Karanganyar. Agenda ini akan terbagi menjadi 3 (tiga) sesi, yaitu Lapak Bersama pukul 09.00 – 21.00 WIB, Workshop/Demonstrasi pukul 15.30 – 17.15 WIB, dan panggung Pentas Seni pukul 19.30 – 22.00 WIB.
Bagi yang berminat berpartisipasi, informasi dan komunikasi seputar Pasar Rebon bisa diakses di kolom berikut ini.
SEKRETARIAT :
Waruang-Warung Ruang
Kios Selatan (Gerobak Hijau) | Pujasera, Karanganyar
Jl. KH. Samanhudi No. 1, Badran Asri, Cangakan,
Karanganyar 57716
NARAHUBUNG :
• Iqbal Rekarupa | 081 – 7941 – 7881
• Bli. Misbahuddin | 0858 – 0368 – 0835
INFORMASI & KOMUNIKASI
Instagram: @pasarrebon | Facebook: Pasar Rebon
Penulis: Iqbal Rekarupa
Editor: Andri Saptono & Bli Misbahuddin