Agenda

Konservasi dan Penghijauan 2019

Ratusan pelajar SMA/SMK/ MA se-Kabupaten Karanganyar tanam 1.200 bibit pohon di sekitaran Telaga Madirda Ngargoyoso Karanganyar.

Acara bertajuk Konservasi dan Penghijauan #5 merupakan agenda rutin tahunan yang diselenggarakan SMA Negeri Karangpandan dan kini menginjak tahun kelima.

Ratusan peserta sekitar 350 orang yang terdiri dari pelajar, Penyuluh Perhutani Indonesia serta relawan gunung berkumpul di sekitaran Telaga Madirda yang terletak di Desa Berjo Ngargoyoso Karanganyar, Sabtu (9/2/2019) pagi.

Seusai penanaman secara simbolik dari Pj Sekda Karanganyar, Sutarno yang mewakili Pemkab Karanganyar, masing-masing peserta yang terdiri dari 23 kelompok mulai berjalan menaiki bukit sambil membawa bibit pohon dan pupuk organik.

Sebelumnya, lubang galian tempat penanaman bibit sudah dipersiapkan, dibantu warga Desa Berjo Ngargoyoso.

Wakasek SMA N Karangpandan, Sutanto, mengatakan kegiatan ini rutin diselenggarakan setiap tahunnya. Sebagai Sekolah Adiwiyata, satu kriteria yang termasuk di dalamnya yakni, soal memelihara dan pelestarian lingkungan.

Selain itu juga acara ini bertujuan guna menanamkan kesadaran kepada para pelajar untuk memelihara keseimbangan alam.

Tribun Jateng, Karanganyar

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *